Dinas Pekerjaan Umum DKI mempunyai target mewujudkan jalanan Jakarta yang bebas lubang pada Desember ini. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meragukan "impian" itu dapat terjadi pada tahun ini.
Menurut Basuki, alat-alat berat seperti hotmix dan beton baru dapat dibeli menggunakan e-catalog dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP).
"Kita pengen zero hole. Melihat anggaran tahun ini, sepertinya tidak mungkin tercapai," kata Basuki di Balaikota Jakarta, Rabu (13/11/2013).
Apabila Dinas PU DKI mampu mengadakan alat berat untuk perbaikan jalan dan membeli di e-catalog, target itu bisa tercapai tahun ini. Kendati demikian, Basuki mengaku tidak mengetahui secara detail berapa jumlah pos anggaran Dinas PU DKI untuk alokasi perbaikan jalan.
Ruas jalan di Jakarta ada yang diaspal dan dibeton. Ruas jalan yang hanya diaspal, ketika hujan turun, jalanan itu akan memunculkan lubang-lubang kembali. Lubang tersebut tak sedikit yang telah merenggut nyawa manusia. Oleh karena itu, Basuki berencana untuk mengajukan beton di dalam e-catalog. Ruas jalan yang akan dibeton pun tergantung pada situasi dan kondisi jalan.
"Tahun depanlah semuanya. Tapi, ini belum tentu DPRD mau menyetujui ini juga," kata Basuki.
Dalam kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara (KUAPPAS), Pemprov DKI mengusulkan besaran APBD 2014 DKI sebesar Rp 67 triliun. KUAPPAS sudah diserahkan kepada DPRD sejak Oktober silam. Ia mengharapkan pengesahan APBD 2014 DKI bisa dilakukan pada pertengahan Desember 2014.
Menurut Basuki, Dinas PU DKI merupakan SKPD yang paling besar mendapat alokasi APBD. Selain untuk mewujudkan target zero hole, anggaran itu digunakan untuk penanggulangan banjir.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI Jakarta Manggas Rudy Siahaan belum dapat menyampaikan besaran usulan anggaran dari Dinas PU di dalam APBD 2014. Dia hanya mengungkapkan program prioritas Dinas PU dalam APBD 2014 berupa program penanganan genangan dan banjir serta peningkatan kualitas infrastruktur jalan.
Beberapa waktu lalu, Manggas mengklaim jalanan Jakarta akan bebas dari lubang dengan target akhir Desember 2013. "Dinas dan sudin telah bersama-sama berkomitmen untuk mewujudkan konsep zero hole, artinya tidak ada jalan rusak sampai akhir Desember 2013," kata Manggas.
Masyarakat diminta untuk segera melaporkan jika melihat adanya jalan rusak melalui pengaduan masyarakat di 021-3844444, website Dinas PU DKI di lapor.ukp.go.id, atau akun Twitter @poskoDPUDKI. Apabila ada keluhan, ia meminta masyarakat untuk merespons cepat, memberi tahu Dinas PU melalui media-media tersebut.
Menurut Basuki, alat-alat berat seperti hotmix dan beton baru dapat dibeli menggunakan e-catalog dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP).
"Kita pengen zero hole. Melihat anggaran tahun ini, sepertinya tidak mungkin tercapai," kata Basuki di Balaikota Jakarta, Rabu (13/11/2013).
Apabila Dinas PU DKI mampu mengadakan alat berat untuk perbaikan jalan dan membeli di e-catalog, target itu bisa tercapai tahun ini. Kendati demikian, Basuki mengaku tidak mengetahui secara detail berapa jumlah pos anggaran Dinas PU DKI untuk alokasi perbaikan jalan.
Ruas jalan di Jakarta ada yang diaspal dan dibeton. Ruas jalan yang hanya diaspal, ketika hujan turun, jalanan itu akan memunculkan lubang-lubang kembali. Lubang tersebut tak sedikit yang telah merenggut nyawa manusia. Oleh karena itu, Basuki berencana untuk mengajukan beton di dalam e-catalog. Ruas jalan yang akan dibeton pun tergantung pada situasi dan kondisi jalan.
"Tahun depanlah semuanya. Tapi, ini belum tentu DPRD mau menyetujui ini juga," kata Basuki.
Dalam kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara (KUAPPAS), Pemprov DKI mengusulkan besaran APBD 2014 DKI sebesar Rp 67 triliun. KUAPPAS sudah diserahkan kepada DPRD sejak Oktober silam. Ia mengharapkan pengesahan APBD 2014 DKI bisa dilakukan pada pertengahan Desember 2014.
Menurut Basuki, Dinas PU DKI merupakan SKPD yang paling besar mendapat alokasi APBD. Selain untuk mewujudkan target zero hole, anggaran itu digunakan untuk penanggulangan banjir.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI Jakarta Manggas Rudy Siahaan belum dapat menyampaikan besaran usulan anggaran dari Dinas PU di dalam APBD 2014. Dia hanya mengungkapkan program prioritas Dinas PU dalam APBD 2014 berupa program penanganan genangan dan banjir serta peningkatan kualitas infrastruktur jalan.
Beberapa waktu lalu, Manggas mengklaim jalanan Jakarta akan bebas dari lubang dengan target akhir Desember 2013. "Dinas dan sudin telah bersama-sama berkomitmen untuk mewujudkan konsep zero hole, artinya tidak ada jalan rusak sampai akhir Desember 2013," kata Manggas.
Masyarakat diminta untuk segera melaporkan jika melihat adanya jalan rusak melalui pengaduan masyarakat di 021-3844444, website Dinas PU DKI di lapor.ukp.go.id, atau akun Twitter @poskoDPUDKI. Apabila ada keluhan, ia meminta masyarakat untuk merespons cepat, memberi tahu Dinas PU melalui media-media tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar